Skema Rangkaian Tone Control Sederhana 1 Transistor + Layout PCB

Skema Rangkaian Tone Control Sederhana 1 Transistor + Layout PCB. Sebuah amplifier rumahan umumnya menggunakan tone control untuk mengatur nada dan juga volume. Rangkaian tone control memiliki jenis yang beragam mulai dari tone control pasif hingga tone control aktif.

Tone control aktif sendiri juga memiliki beberapa tipe seperti halnya tone control 1 transistor, tone cotrol 2 transistor, tone control ic 4558, dan lain sebagaintya. Setiap rangkaian tone cotrol tentu memiliki kelebihan masing-masing tak terkecuali tone control satu transistor.

Tone control ini cukuplah sederhana yang mana hanya menggunakan komponen yang sedikit. Dengan begitu cukup praktis dan efisien. Bagi pemula yang ingin membuat rangkaian tone control 1 transistor ini kami rasa tidaklah sulit.

Untuk mulai merakit sebuah tone control 1 transistor ini maka ada beberapa komponen yang harus kalian persiapkan terlebih dahulu agar saat proses perakitan bisa mudah dan lancar. Berikut in daftar komponen-komponen yang dibutuhkan.

Skema Rangkaian Tone Control Sederhana 1 Transistor + Layout PCB.


Skema Rangkaian Tone Control Sederhana 1 Transistor + Layout PCB

Daftar komponen tone control satu transistor.
  • Resistor 5k6 = 2 buah
  • Resistor 10k = 2 buah
  • Resistor 1k, 2k7, 1M, 1K. 4K7 masing-masing 1 buah
  • Capasitor 100nf = 3 buah
  • Capasitor 10nf, 4n7,1nf  masing-masing 1 buah
  • Transistor C1815 = 1 buah
  • Elco 10 uf/16v = 1 buah
  • Dioda Zener 9v1= 1 buah
  • Potensio 100K = 4 buah

Pada rangkaian tone control 1 transistor ini sudah dilengkapi juga pengatur frekwensi midle sehingga membuat tone control ini beda dengan rangkaian lainnya. Pembuatan mudah, komoponen sedikit namun memiliki fitur yang lengkap dengan empat buah potensio kendali baik Volume, Bass, Midle, dan High. Berikut adalah layout jika kalian ingin mencetak sendiri rangkaian tone control 1 transistor ini.


Layout-tone-control-1-transistor

Layout-tone-control-satu-transistor
Rangkaian ini menggunakan supply tegangan dengan sistem tunggal yang mana juga akan semakin mempermudah kalian dalam pembuatannya. Untuk mengurangi nois dengung maka pada supply tegangan kalian bisa menambah ic regulator 7815.

Demikian pembahasan skema rangkaian tone control 1 transistor. Semoga bisa bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk kita bersama.

Posting Komentar untuk "Skema Rangkaian Tone Control Sederhana 1 Transistor + Layout PCB"